Untuk Kepentingan Umum

Klopp Mulai Frustasi

LIVERPOOL: Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sepertinya mulai frustasi. Puasa gelar puluhan tahun diprediksi akan kembali tertunda musim ini. Penampilan Liverpool yang tidak stabil menjadi dasar kenapa Klopp seperti sudah mengibarkan bendera putih, tanda menyerah dalam perburuan gelar. Meski Liga Primer Inggris masih memasuki bulan Oktober, namun Klopp mengakui bahwa siapa yang akan juara di akhir musim mungkin sudah ketahuan saat ini.

Klopp menggarisbawahi performa mengesankan Manchester City di sembilan partai pembuka Liga Primer 2017/18, dengan torehan delapan kemenangan dan sekali imbang. Termasuk di antaranya melibas Liverpool (5-0), Watford (6-0), Stoke City (7-2), dan yang terbaru Burnley (3-0).

Hasil-hasil fantastis di atas membuat armada Pep Guardiola kini duduk di puncak klasemen Liga Primer dengan keunggulan lima poin dari peringkat kedua, Manchester United, yang secara mengejutkan baru saja takluk 2-1 dari tim promosi Huddersfield Town.

Liverpool masih menyimpan satu laga kontra Tottenham Hotspur pada Minggu (22/10) ini, namun saat ini The Reds sudah berjarak 12 angka dari City. Oleh karena itu, Klopp mulai menunjukkan tanda-tanda menyerah dari persaingan gelar Liga Primer.

“Jika Anda bertanya, ‘Apakah perebutan titel sudah usai?’ saya menjawab bahwa mungkin saja benar. Tapi saya tidak tahu. City begitu kuat, terbang sendirian di puncak klasemen,” kata Klopp kepada Liverpool Echo.

“Tapi musim masih sangat panjang, terutama untuk kami. Sejak musim lalu, kami terlihat semakin kuat. Hasil akhir mungkin belum memuaskan, tetapi kami mampu lebih banyak membuat peluang di musim ini.”

“Jika kami tetap yakin dengan filosofi kami dan bermain secara konsisten, maka ini bisa menjadi musim terbaik kami. Itulah langkah yang harus kami tempuh selanjutnya. Kami sudah memiliki fondasi untuk menuju ke sana,” jelas Klopp.

 

Sumber Fourfourtwo

 

Berita Lainnya
Leave a comment