Untuk Kepentingan Umum

Festival UKM Dapat Sambutan Hebat

SERPONG- Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah (Dinkop dan UKM) Kota Tangsel mengadakan kegiatan festival Van Douglas di kawasan BSD Square, Minggu (12/11/2017). Kegiatan yang diselenggarakan selama satu hari ini menyedot pengunjung cukup banyak. Bahkan, pengunjung sudah memadati sejak pagi hari atau saat car free day.

Acara yang dibuka Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie ini rupanya dapat apresiasi cukup baik. Ia meminta agar kegiatan serupa bisa terus dilakukan. Mengingat antusias masyarakat yang semakin tinggi. Jika tidak diberikan ruang amat disayangkan.

Apalagi kegiatan tersebut bisa menjadi ajang promosi produk asli Kota Tangsel.

“Ini akan dijadikan acuan bagaimana mengemas barang agar bisa diterima oleh masyarakat. Sekarang antusiasnya cukup baik. Ini yang harus terus dipelihara agar bisa menghasilkan sesuatu positif untuk kemajuan produk UKM di Kota Tangsel,” katanya, disela-sela kegiatan tersebut.

Benyamin yakin jika pengemasan promosi  yang digarap dengan cukup baik tentu akan semakin mengenalkan produk rumahan di sini. Pemkot, kata dia, akan terus mendorong agar pelaku UKM bisa terus melakukan gebrakan supaya bisa kian dikenal masyarakat luas. Dirinya melihat banyak potensi yang dapat digali dengan adanya kegiatan ini.

“Saya mengharapkan selepas acara ini bakal semakin banyak produk rumahan yang dikenal. Tidak hanya satu atau dua saja, tapi juga beberapa produk lainnya. Ini yang harus terus didorong supaya menghasilkan sesuatu yang baik,” ujarnya.

Sekretaris Dinkop dan UKM Kota Tangsel drg Dahlia Nadeak berharap lewat kegiatan ini akan muncul produk yang bisa laku di pasaran nasional hingga internasional. Terlebih dalam sejumlah even di luar negeri juga hasil olahan pelaku UKM bisa diterima masyarakat.

Nah, hal ini yang harusnya terus didorong agar bisa menghasilkan sesuatu yang positif dan memiliki nilai jual yang tinggi.

Kata dia, dalam kegiatan ini ada puluhan stand yang menjual berbagai produk. Mulai kuliner, fashion, hingga handycraft. Mereka adalah hasil binaan Dinkop dan UKM yang sudah menjalankan bisnis tersebut sejak beberapa waktu lalu. Meskipun sejumlah pelaku bisnis ada yang baru memulai dagangannya. Namun, jika dilihat dari potensinya cukup baik dan memiliki nilai jual yang cukup tinggi. Nah, ini yang harus terus didorong agar bisa menghasilkan sesuatu mumupuni.

“Saya yakin dapat diterima oleh masyarakat produk yang kita bina. Soalnya dilihat dari kemasan memiliki nilai jual tinggi dan baik. Ini harus terus didorong agar pelaku usaha itu dapat terus berkembang pesat,” imbuhnya.

Ia yakin dengan program yang ada akan menghasilkan produk bagus dan berkualitas. Juga memiliki nilai jual tinggi yang laku di pasar dunia internasional. Tinggal bagaimana mengemas dan menghasilkan sesuatu karya hebat.

“Ini yang tengah kita dorong pelaku usahanya. Jangan sampai kendor di tengah jalan,” ujarnya. (adv)

Berita Lainnya
Leave a comment