Untuk Kepentingan Umum

Gunakan Media Sosial Secara Berlebihan Berdampak pada Kualitas Tidur

Respublika.id – Tentunya Kita semua mengetahui jika menggunakan ponsel sebelum tidur itu merupakan ide yang buruk. Tapi, saat ini ada sejumlah bukti yang menunjukan bahwa mengunakan ponsel yang dimanfaatkan untuk media sosial sepanjang hari itu dapat berdampak pada tidur Anda, Senin (29/01).

Seperti dilansir Acta Paediatrica, bahwa sebuah studi melihat data dari 5.242 murid Kanada berusia 11 sampai 20 yang ikut mengambil bagian dalam Survei Penggunaan Obat-obatan dan Kesehatan Mahasiswa Ontario.

Peneliti mengukur durasi jam tidur dari para responden yang mengunakan media sosial selama 9-11 jam per hari pada usia 11-13 tahun, 8-10 jam pada usia 14-17 tahun dan 7-9 jam pada usia 18 tahun keatas.

Sementara hasilnya itu tidak begitu bagus, responden yang menggunakan media sosial termasuk WhatsApp, Facebook dan Snapchat hanya dalam satu jam sehari bisa sangat mempengaruhi seberapa banyak waktu tidur mereka. Hanya 36,4% yang memenuhi durasi tidur yang disarankan sedangkan sisanya sebanyak 63,6% memiliki waktu tidur yang kurang dari waktu tidur yang normal.

Hampir tiga perempat (73,4%) siswa yang disurvei mengatakan bahwa mereka menggunakan media sosial setidaknya selama satu jam sehari, dan mereka yang menggunakannya lebih lama lagi mengalami gangguan ketika harus beristirahat malam dengan nyenyak.

“Dampak media sosial terhadap pola tidur adalah topik yang sangat menarik mengingat efek buruk yang kurang baik dari kekurangan tidur pada kesehatan,” kata Dr. Jean-Philippe Chaput, dari Children’s Hospital of Eastern Ontario Research Institute.

“Perangkat layar elektronik sangat luas di masyarakat saat ini dan kami baru mulai memahami risiko dan manfaatnya,” tutupnya (bbs/man).

Berita Lainnya
Leave a comment