Untuk Kepentingan Umum

Jembatan Kok Jadi Tempat Sampah

Sampah menumpuk di jembatan Jalan Aria Jaya Santika

Aneh tapi nyata, pemandangan yang terjadi di jembatan yang menjadi pembatas desa Pasir Bolang, Tigaraksa dengan desa Cibadak, Cikupa di Jalan Aria Jaya Santika. Jembatan itu berubah menjadi tempat pembuangan sampah.

Beragam jenis sampah yang dibungkus kantong plastik dan karung menumpuk di lokasi tersebutRabu (15/8/2018).

Aroma tak sedap pun tercium, namun karena letaknya cukup jauh dari pemukiman warga, tak ada yang memprotes kehadiran sampah yang merusak estetika tersebut.

Hanya ibu Aja, pemilik warung yang tak jauh dari lokasi yang kerap mengeluh, karena ia salah satu korban yang saban hari harus menghirup aroma tak sedap dari tumpukan sampah itu.

“Sudah hampir dua tahun begini, sampah itu berasal dari orang yang lewat,” ujarnya.

Meski telah relatif cukup lama, bahkan pemangku kepentingan dari Pemkab Tangerang juga telah beberapa kali datang ke lokasi, namun belum ada perubahan perilaku warga.

“Dulu sempat dipasangi spanduk larangan, namun sekarang sudah gak ada,” imbuhnya.

Diterangkannya, tumpukan sampah itu biasanya akan diangkut oleh petugas. Justru, menurutnya, karena dibersihkan, warga pun semakin terbiasa membuang sampah di lokasi yang terletak diatas aliran sungai Cimanceuri itu.

“Kalau selesai dibersihkan, biasanya tak lama kemudian sudah banyak lagi sampahnya,” kata dia.

Menurutnya, perlu ada petugas khusus yang berjaga di lokasi, agar ada yang mengingatkan warga untuk tidak membuang sampah disana. Namun, ia juga bingung, sebab tidak mudah ada warga yang sukarela untuk melakukannya.

“Kalau pun ada petugas, saya juga enggak yakin tidak ada lagi yang buang sampah disitu. Jadinya serba salah,” keluhnya.

Berita Lainnya
Leave a comment