Untuk Kepentingan Umum

Jaringan Pipa Bocor, Dua PDAM Saling Kritik

Dua Perusahaan Daerah Air Minum milik Kota dan Kabupaten Tangerang saling kritik soal perbaikan jaringan pipa air bersih. Musababnya perbaikan jaringan pipa air bersih milik  PDAM Tirta Kerta Raharja (TKR) Kabupaten Tangerang di Jalan Raya Kebon Nanas dinilai lambat oleh PDAM Tirta Benteng (TB) Kota Tangerang.

Gara-gara  lambatnya perbaikan pelanggan PDAM TB di Perumahan Bumi Mas Raya (BMR) dan Premier Park 2 Kota Tangerang dan menuai protes dari pelanggan.

Kepala Bidang Humas PDAM TKR Kabupaten Tangerang, Samsudin menyangkal pihaknya memperlambat proses perbaikan kebocoran pipa tersebut. Dirinya mengklaim bahwa perbaikan sudah sesuai prosedur.

“Sejak diketahui adanya kebocoran pipa PVC diameter 250 mm di Jalan MH Thamrin Kebon Nanas, petugas kami langsung melakukan perbaikan dan tidak ada penundaan, apalagi memperlambat,” ujarnya.

Menurutnya keterlambatan perbaikan disebabkan adanya pembatasan petugas PDAM TKR dalam melakukan perbaikan oleh pihak Polantas Polrestro Tangerang Kota, sehingga tidak bisa diselesaikan secara cepat.

“Perlu diketahui, pipa PVC diameter 250 mm ini berada jalur cepat dan ramai kendaraan lewat karena berada di tengah-tengah jalan raya. Sehingga pihak Polantas Polrestro Tangerang membatasi proses perbaikan, jadi pihak PDAM TB lebay karena tidak mungkin kami membiarkan kebocoran itu,” tegasnya.

Samsudin menambahkan, pihaknya diberi waktu perbaikan pipa yang bocor oleh pihak Polantas mulai pukul 23.00 sampai 05.00 Wib, jadi tidak bisa diselesaikan dengan cepat.

“Namun sejak pukul 02.50 Wib, Senin (08/10) perbaikan sudah selesai dan valve pun telah dibuka kembali, dengan begitu air sudah kembali normal,” tuturnya.

Terkait banyaknya masyarakat di kedua perumahan tersebut yang komplian ke PDAM TB Kota Tangerang, menurut Samsudin memang seharusnya mereka komplain kesana, karena merupakan pelanggan mereka.

“Pelanggan sudah benar komplain ke PDAM TB Kota Tangerang, karena memang pelanggannya. Kami PDAM TKR hanya sebagai penyuplai air curahnya, sementara pelanggannya masuk ke PDAM TB,” pungkasnya.

Sebelumnya Asisten Manager Humas dan Pengaduan PDAM Tirta Benteng Ichsan Sodikin sudah berkirim surat ke PDAM TKR agar menyelesaikan masalah pipa bersih.

 Ia juga telah menyampaikan informasi perbaikan pipa kepada masyarakat (pelanggan) BMR dan PP2 melalui layanan pesan singkat (SMS gate way). Mengingat kedua lokasi tersebut masuk ke dalam wilayah Kota Tangerang.

“Mereka pelanggan BMR dan Premier Park 2  itu air nya berasal dari pdam TKR Kabupaten Tangerang,  jadi kita meminta untuk segera memperbaiki pipa yang bocor tersebut,” ujarnya, Minggu (7/10/18).

Berita Lainnya