Untuk Kepentingan Umum

Biar Sejahtera, Dinkop dan UKM Kota Tangsel Terus Tingkatkan Daya Siang

 

Pemerintahan Kota (Pemkot) Tangsel terus meningkatkan daya saing masyarakat di bidang ekonomi kerakyatan,  terutama bagi pelaku UKM.

Seperti yang dilakukan di Aula Kecamatan Ciptim Selasa, 11 Desember 2018, lebih dari 100 pelaku UKM di Ciptim diberikan sosialisasi soal ke jualan pemerintah terhadap pelaku UKM.

Sekcam Ciptim Mukroni mengatakan, bahwa sudah menjadi fokus kecamatan untuk terus meningkatkan kualitas UKM di seputar Ciputat Timur. Agar ke depannya jauh lebih siap bersaing di pasar nasional.

Mukroni juga mengatakan, bahwa UKM adalah pondasinya ekonomi bangsa. Sehingga untuk tetap memperkuat perekonomian negara maka harus kuat pula para pelaku UKM-nya.

“Kita sama-sama tahu, bahwa UKM adalah kekuatan ekonomi bangsa, dan di Ciptim ini kita ada ratusan UKM yang terus kami bina, agar menjadi pelaku UKM yang kuat, inovatif, dan berdaya saing,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, kegiatan tersebut untuk memberikan sosilaisasi terkait sejauh mana kebijakan pemerintah dalam melukai pembinaan terhadap pelaku-pelaku UKM di Kota Tangsel, khususnya di Ciptim.

“Dari kegiatan inilah, nantinya para pelaku UKM akan dapat mengakses banyak informasi terkait kebijakan-kebiajao. pemerintah saat ini yang sangat pro terhadap para pelaku UKM. Agar para pelaku UKM juga mampu mengembangkan lagi kualitas produksinya,” ujarnya.

Mukroni juga mengatakan, bahwa pihaknya tidak hanya sekedar melakukan pembinaan dan sosialisasi saja. Tetapi juga beberapa kali menggelar bazar UKM Ciptim. Guna memasarkan produk-produk UKM yang ada di Ciptim.

“Bahkan belum lama ini, pelaku UKM di Ciptim ini mendapatkan penghargaan tingkat nasional. Tentunya ini akan semakin memotivasi para pelaku UKM lainnya yang ada di Ciptim,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinkop dan UKM Kota Tangsel Dahlia Nadeak mengatakan, pihaknya  terus berupaya mengembangkan program serta kebijakan yang sangat pro terhadap pelaku UKM.

Misalnya saja seperti melibatkan CSR, dan juga beberapa Bank yang ada. Guna mempermudah pinjaman dana untuk modal pengembangan bagi pelaku UKM.

“Bahkan kami akan memfasilitasi segala kebutuhannya, selama itu untuk meningkatkan kualitas produk, dan juga pemasarannya Pemkot Tangsel akan selalu mendukung,” ujarnya.

Dia juga mengatakan, untuk ke depannya akan dibuat semacam sentralisasi pelaku UKM untuk di Kota Tangsel. Agar dalam hal pemasarannya semuanya terpusat dan tertata.

Ia yakin dengan sejumlah kebijakan yang dilakukan pihaknya akan menciptkan kesejahteraan masyarakat secara merata. Apalagi bila melihat potensi UKM yang ada di Kota Tangsel, tentunya penciptaan kesejahteraan masyarakat akan kian baik. “Ini yang terus kita lakukan agar ke depannya semakin bagus lagi,” imbuhnya. (adv)

Berita Lainnya