Untuk Kepentingan Umum

Relawan PMI Kota Tangerang Belajar Jurnalistik

Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Tangerang menggandeng Komunitas Taman Potret (Kotret) menggelar workshop fotografi dan penulisan karya jurnalistik. Itu dilakukan untuk menambah wawasan relawan akan dunia jurnalistik

Pelatihan dilaksanakan di aula gedung Juang, Taman Makam Pahlawan Taruna, Kota Tangerang, Minggu (21/7/2019) ini diikui oleh puluhan relawan.

Kepala Biro Humas PMI Kota Tangerang Ade Kurniawan mengatakan, lokakarya ini digelar untuk mengembangkan kinerja para relawan PMI dalam menjalankan tugasnya. Dimana para relawan diwajibkan untuk membuat laporan setiap kegiatan yang akan dilakukan.

“Sehingga relawan harus siap menjalankan tugasnya ketika assessment (melaporkan) penanganan suatu bencana maupun masa pemulihan,” ujarnya, Minggu (21/7/2019).

Ade mengharapkan, kesepannya PMI KotabTangerang dapat melkukan kerja sama. Walhasil kegiatan tersebut dapat rutin dilakukan.
“Kami mengharapkan PMI dan Kotret selalu menjalin kerjasama. Ini pembelajaran bagi kami. Kalau belajar diluar itu biayanya pasti mahal,” tambahnya.

Sekretaris Kotret Eky Fajrin mengharapkan, lokakarya ini menjadi bekal bagi para relawan PMI Kota Tangerang sehingga dapat mendokumentasikan dan melaporkan suatu bencana sesuai dengan kebutuhan masyarakat.

“Kita melakukan sinergi dengan PMI dalam beradaptasi di lapangan sehingga menjadi bekal buat relawan dalam menjalani tugasnya,” pungkasnya. (ger)

Berita Lainnya