Untuk Kepentingan Umum

Peringatan HUT ke-74 Kemerdekaan RI di Kecamatan Pinang Meriah

Sekcam Pinang Tihadi membagikan hadiah kepada peserta lomba dalam HUT ke 74 RI.

Peringatan hari ulang tahun (HUT) ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Kecamatan Pinang Kota Tangerang berjalan khidmat dan meriah, Sabtu (17/8/2019). Peserta antusias mengikuti upacara bendera dan lomba-lomba yang diadakan.

Peringatan HUT Kemerdekaan diawali dengan upacara pengibaran bendera merah putih di halaman Kantor Kecamatan Pinang. Selaku inspektur upacara Camat Pinang M. Agun Djumhendi Junus.

Upacara dimulai pukul 07.00 WIB itu diikuti seluruh aparat sipil negara (ASN) di lingkup Kecamatan Pinang. Seperti para lurah, kasie, dan para staf.

Hadir juga jajaran stakeholder mulai dari puskesmas, KUA, koramil, polsek, PMI, ulama, tokoh masyarakat, dan perwakilan ormas.

Di sela-sela akhir upacara pengibaran bendera merah putih pemberian berbagai penghargaan untuk bidang kesehatan, pendidikan, dan sosial. Setelah itu permainan lomba memeriahkan HUT kemerdekaan.

Seperti lomba tarik tambang, lomba balap bakiak, lomba makan kerupuk, lomba jogged balon, dan lomba balap karung.

Sejumlah aparat kecamatan Pinang antusias lomba joget balon dalam memeriahkan HUT RI ke 74

ASN Kecamatan Pinang berusaha tampil jadi peserta lomba. Mereka nampak semangat dan antusias mengikuti setiap lomba. Seperti dalam lomba tarik tambang, balap bakiak, dan jogged balon yang diiringi lagu dangdut. Sehingga kemeriahan memperingati HUT ke-74 Kemerdekaan RI di Kecamatan Pinang sangat terasa.

Camat Pinang M. Agun Djumhendi Junus dalam sambutannya saat upacara bendera menyampaikan pesan walikota Tangerang terkait HUT ke-74 Kemerdekaan Republik Indonesia. Ia juga mengingatkan bahwa upacara serupa juga dilakukan di setiap RW.

“Ini untuk menambah semangat dan semarak dalam memperingati kemerdekaan di setiap wilayah,” katanya.

Sementara, Ketua Panitia HUT ke-74 Kemerdekaan RI Kecamatan Pinang Tihadi mengatakan, bahwa memperingati HUT kemerdekaan dilaksanakan dengan khidmat dan meriah. Khidmat dengan melakukan upacara bendera dan mendoakan arwah para pahlawan.

“Karena dengan jasa-jasa mereka kita bisa merdeka,” katanya.

Sedangkan semarak kemeriahan dengan digelarnya lomba-lomba mulai di kantor kecamatan, kelurahan dan juga tingkat RW. Dalam lomba diikuti antusias bahkan di tingkat kelurahan dan RW warga berpartisipasi.(adv)

Berita Lainnya