Untuk Kepentingan Umum

Tingkatkan Mutu Pendidikan, Siswa SMKN 3 Kota Tangerang Berbagi Pengalaman Magang Di Hotel Bintang Lima

TANGERANG – Puluhan siswa kelas XII jurusan Akomodasi Perhotelan SMKN 3 Kota Tangerang unjuk gigi mempresentasikan hasil magang di hotel berbintang. Dihadapan juniornya, seluruh siswa berbagi pengalaman selama enam bulan mengikuti kegiatan tersebut.

 

Kepala SMKN 3 Kota Tangerang Endah Resmiyati menjelaskan,  tujuan kegiatan yang diikuti empat belas hotel ini untuk memotivasi siswa kelas X dan XI yang akan menghadapi praktik kerja lapangan. Terlebih, tahun ini kelas XI tengah dipersiapkan untuk praktik kerja. “Dengan kegiatan ini, siswa yang akan mengikuti praktik kerja dapat memiliki gambaran apa saja yang akan dipelajari selama prakrik,” ujarnya, Selasa (22/10/2019).

 

Selain itu, kegiatan tersebut juga berfungsi sebagai link and mach antara sekolah dan industri perhotelan. Siswa akan memberikan informasi jika menemukan hal baru di didunia perhotelan sesuai bidangnya masing -masing.

 

Ketua Program Keahlian Akomodasi Perhotelan SMKN 3 Kota Tangerang Apud Mahpudin mengatakan, alasannya menempatkan siswanya di empat belas hotel tersebut karena lokasi hotel yang mayoritas berada di Jakarta. “Dikawasan tersebut mayoritas hotelnya bintang lima dan skala internasional. Jadi, setelah lulus siswa sudah mendapat bekal dan siap bekerja di industri perhotelan di Kota Tangerang,” pungkasnya. (Panda)

Berita Lainnya