Untuk Kepentingan Umum

Ajang Silaturahmi, BPKAD Gelar Turnamen Gateball

 

Rangkaian HUT Kota Tangsel ke 11 banyak kegiatannya. Namun dari sekian banyak acara, gawean yang digelar Badan Pengelola Keuangan Aset Daerah (BPKAD) Kota Tangsel  berupa turnamen gateball menyita perhatian. Kegiatan ini diikuti puluhan tim yang dari sejumlah organisasi perangkat daerah (OPD). Peserta merupakan pegawai yang setiap hari mengelola keuangan di instansinya masing-masing. Turnamen ini juga dalam rangka peringatan HUT Tangsel ke-11.

Kepala BPKAD Kota Tangsel Warman Syanudin mengatakan, turnamen ini merupakan ajang silaturahmi para pengelola keuangan dimasing-masing OPD. Sebagai pegawai yang punya tugas sama, tentunya kegiatan ini sangat positif sebagai tempat saling cerita bagaimana menjalankan tugas masing-masing.

Lewat turnamen ini juga bisa saling komunikasi antar pegawai. Khususnya di bagian keuangan ataupun akutansi. Bisa juga kegiatan ini menjadi tempat refreshing di sela-sela kegiatan yang sangat padat. “Kerja serius ada waktunya. Olahraga ini bagian dari cara untuk menyegarkan kepala. Juga ajang kumpul-kumpul pegawai yang berlatar belakang keuangan,” kata Warman di sela-sela kegiatan.

Ia yakin selepas kegiatan ini akan makin menambah semangat pegawai untuk lebih giat bekerja lagi. Terutama pengelolaan keuangan yang lebih bagus lagi. Ini yang harus terus ditekankan. Warman juga mengungkapkan dengan berolahraga tubuh akan lebih sehat .”Penting untuk menjaga kebugaran tubuh di tengah rutinitas yang sedemikian padat,” urainya.

Sementara itu  Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie mengucapkan terimakasih untuk para pengurus Persatuan Gateball Seluruh Indonesia (Pergatsi) yang telah membuat even untuk memeriahkan HUT Tangsel sekaligus silaturahmi dengan antar OPD.

Ia menambahkan pertandingan ini, bukanlah untuk mencari pemenang. Akan tetapi, lebih menekankan silaturahmi antar sesama pegawai. ”Mungkin selama ini, pegawai satu dengan lainnya jarang bertemu. Dengan pertandingan ini, bisa bertatap muka,” ucapnya

Sehingga bisa saling meningkatkan kekompakkan dalam meningkatkan kinerja dan mesukseskan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Pemkot Tangsel. “Saya berharap, dengan kekompakan ini target RPJMD bisa tercapai,”ungkapnya.

Sementara, Ketua Pergatsi Dudung E Diredja menyatakan prestasi yang sudah diperoleh, yakni juara dua dalam ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Banten lalu di Kabupaten Tangerang. ”Prestasi tersebut, tak lepas dari dukungan Pemkot dalam mendukung kemajuan atlet Pergatsi,” ucapnya

Mantan Sekda Tangsel ini juga berharap selepas kegiatan ini akan menambah semangat pegawai untuk lebih giat bekerja lagi. Terutama dalam menjalankan program-program pemkot untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. Ini yang harus terus dipompa agar kegiatan bisa berjalan dengan baik. (adv)

Berita Lainnya