Untuk Kepentingan Umum

Sejak Awal 2021, Warga Kampung Bulak Tangsel 8 Kali Kebanjiran

Kampung Bulak RT 04 RW 02, Pondok Kacang Timur, Pondok Aren, Kota Tangsel kembali kebanjiran setinggi 1,5 meter usai hujan lebat yang mengguyur, Senin (18/5/2021) malam.

Datin, Warga Kampung Bulak mengatakan, sejak awal tahun 2021 lalu wilayahnya sudah mengalami delapan kali terendam banjir.

Dia mengaku banjir yang melanda saat ini, merupakan salah satu yang terparah, lantaran ketinggian air mencapai dada orang dewasa.

“Tahun ini udah sering banget, ada 8 kali mah, 3 kali bulan puasa. Kita juga sampai bingung ini air naik darimana lagi. Banjir paling parah hari ini, tadi se dada orang dewasa. Ketinggian air di rumah aja masih sebetis,” kata Datin, Selasa (18/5/2021).

Menurutnya, kondisi wilayah yang agak cekung membuat banjir di tempat tinggalnya ini sulit diatasi.

Sebab kata dia, meskipun sudah beberapa kali tanggul sungai Serua yang melintas di wilayah tersebut diperbaiki, namun hingga saat ini belum menjadi solusi mengatasi banjir tersebut.

“Sebenarnya dari pemerintah, sudah semua dibantu, tapi emang lokasinya emang agak cekung susah untuk diatasi, padahal tanggul udah bener, tapi emang air kalinya gak nampung jadi luber,” pungkasnya.

Pantauan Respublika.id di lokasi, Selasa (18/5/2021), sejak pukul 10:00 WIB, banjir sudah berangsur surut.Warga setempat dan petugas dari Pemkot Tangsel juga mulai membersihkan sampah dan juga lumpur akibat banjir. (ari)

Berita Lainnya
Leave a comment