Untuk Kepentingan Umum

Bazar Ramadan di Ciputat, Warga Bisa Beli Kebutuhan Pokok Lebih Murah

RESPUBLIKA.ID – Kecamatan Ciputat Kota Tangsel menggelar bazar Ramadan menjelang hari raya Idul Fitri 1444 Hijriah, Kamis 13 April 2023.

 

Gelaran pasar murah tersebut merupakan salah satu program pengendalian inflasi dan juga pemenuhan bahan pokok untuk warga.

 

Camat Ciputat, Mamat mengatakan, bazar tersebut diikuti oleh 27 pelaku usaha, yang terdiri dari UMKM dari 7 Kelurahan, PKK, Karang Taruna hingga perusahaan yang ada di wilayahnya.

 

Produk-produk yang ditawarkan berupa barang kebutuhan pokok seperti minyak gorang, beras, gula, telur, hingga bumbu dapur. 

 

Sebab, kata dia, menjelang lebaran kebutuhan bahan pokok cukup meningkat, sehingga diharapkan bazar yang digelar mampu menekan harga barang-barang itu.

 

“Bazar Ramadan di Kecamatan Ciputat ini diikuti oleh 27 pelaku usaha, termasuk UMKM. Produk yang dijual kebanyakan kebutuhan pokok, sisanya ada makanan, minuman ringan dan hasil karya UMKM,” kata Mamat di lokasi.

 

Pada bazar tersebut, Mamat menuturkan, warga bisa membeli produk dengan harga lebih murah dibanding harga pasaran.

 

Seperti bahan pokok yang dijual oleh salah satu perusahaan, yang memberikan potongan harga hingga 50 persen kepada warga.

 

“Produk yang dijual di sini harganya lebih murah dari pasaran. Seperti dari BJB tadi jual sembako yang harganya Rp 100 ribu jadi Rp 50 ribu,” tuturnya.

 

Kendati digelar sehari, Mamat berharap bazar tersebut bisa efektif membantu warga untuk memenuhi kebutuhan menjelang hari raya Idul Fitri.

 

“Saya berharap bazar ini bisa membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan jelang Idul Fitri ini. Apalagi semua harga yang ada di sini kan di bawah harga pasaran,” tutupnya.

 

Ditemui di lokasi, Nuryati (61) warga Kelurahan Cipayung, Ciputat mengaku bazar tersebut cukup membantu masyarakat. 

 

Sebab, kata dia, harga yang ditawarkan jauh lebih murah dibandingkan harga pasaran yang biasa dibelinya.

 

“Bazar ini ngebantu banget mas, harganya lebih murah dibanding biasa kita beli tadi bedanya ada yang 3000 ada 5000. Apalagi ibu-ibu kan, beda harga seribu juga dikejar,” ungkapnya.

 

“Ya kalau bisa acara seperti ini sering-sering diadain mas, kan enak kita bisa dapat harga yang murah,” pungkasnya.(Ari)

 

Berita Lainnya
Leave a comment