Trending di X, Aksi Perundungan di Sekolah Internasional Wilayah BSD
RESPUBLIKA.ID – Aksi perundungan siswa terjadi di salah satu sekolah Internasional di wilayah Bumi Serpong Damai (BSD) kota Tangsel.
Aksi perundungan itu ramai dibicarakan warga net dan menjadi trending topik di sosial media X (perubahan twitter), dengan 6798 postingan, Senin 19 Februari 2024.
Seperti salah satu akun X @BosPurwa, yang menyebut ada Perundungan di SMA ***** Internasional BSD. Seorang anak dipukuli oleh belasan senior hingga masuk rumah sakit.
Aksi tersebut diduga dilakukan oleh anak orang ternama.
“Gw dapat info, ada perundungan di SMA ***** Intl BSD, seorang anak dipukulin sama belasan seniornya hingga masuk rumah sakit, mereka anak-anak pesohor, dan ngerinya lagi sampai disundut rokok!,” Dikutip dari akun @BosPurwa, Senin (19/2/2024).
Terpisah, Humas Polres Tangsel AKP Wendi Afrianto mengatakan, pihaknya telah menerima laporan aksi perundungan tersebut.
Kepolisian juga telah melakukan olah TKP, kasus bullying itu juga telah diselidiki oleh unit Pelayanan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Tangsel.
“LP (laporan-red)sudah masuk ke Unit PPA Polres Tangsel, sudah di lakukan cek TKP dan sekarang masih dilakukan penyelidikan oleh penyidik unit PPA Polres Tangsel,” Ucapnya.
Sementara, pihak sekolah Internasional di BSD tersebut belum memberikan keterangan, meskipun awak media telah menghubungi via aplikasi telpon. (Ari).