Untuk Kepentingan Umum

Dapat Rekomendasi PDIP, Benyamin Tak Masalah Jika Golkar Alihkan Dukungan Untuk Pilwalkot Tangsel

RESPUBLIKA.ID –  Benyamin Davnie mengaku tak ada masalah jika Partai Golkar mengalihkan dukungan ke pasangan calon lain untuk Pemilihan Wali Kota (Pilwalkot) Tangsel 2024.

 

Usungan yang telah dideklarasikan PDI Perjuangan membuatnya percaya diri tetap dapat melenggang untuk kembali menduduki pucuk pimpinan di kota bertajuk Cerdas, Modern dan Religius. 

 

Pernyataan itu diungkapkan Benyamin saat ditanya awak media jika DPP Partai berlambang Pohon Beringin yang dikomandoi Bahlil Lahadalia merubah arah usungan setelah bergabung dengan Koalisi Indonesia Maju (KIM) plus. 

 

“Ya ga papa, ga masalah Kalau itu keputusan partai ya sudah, tapi saya punya PDIP dan partai non parlemen lainnya,” kata Benyamin usai PDI Perjuangan mendeklarasikan usungan kepada calon kontestan Pilkada se Banten, Minggu (25/8/2024). 

 

Pada Pilwakot Tangsel 2024, duet Petahana Benyamin Davnie- Pilar Saga Ichsan telah mendapatkan

Surat Keputusan (SK) pengesahan pengusungan dari DPP Golkar pada Kamis 8 Agustus 2024 lalu. 

 

Menurutnya, SK yang diberikan oleh Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ahmad Doli Kurnia Tandjung itu masih berlaku untuk mengikuti kontestasi Pilwalkot. 

 

“Kalau dikaitkan dengan SK terakhir masih berlaku, nanti saya komunikasikan dengan KPU,” ungkapnya. 

 

Sebagai ‘pengantin’ Pilkada, Benyamin mengaku akan tunduk dan patuh dengan keputusan DPP Golkar. 

 

Tetapi, dia berharap tak ada perubahan terhadap rekomendasi  yang telah diterimanya itu. 

 

“Bagaimana pun saya patuh keputusan partai, sebagai partai Golkar saya berharap tentunya tidak ada perubahan terhadap rekomendasi dari saya dengan Pilar,” tutupnya. 

 

Diketahui, pasca digantikannya Airlangga Hartarto dari Ketua Umum dan digantikan Bahlil Lahadalia, partai Golkar ikut bergabung dengan KIM plus untuk Pilkada. 

 

Pada Pemilihan Gubernur Banten, Bahlil memilih ikut koalisi mengusung Andra Soni-Dimyati, bukan Airin Rachmi Diany yang notabene sebagai kader Golkar. 

 

Sedangkan, untuk Pilkada Tangsel, KIM plus menyatakan dukungan kepada A Riza Patria-Marchel Widianto untuk melawan petahana. 

 

Tetapi, hingga saat ini DPP Partai Golkar belum membuat pernyataan resmi soal  kemungkinan berubahnya arah dukungan pada Pilwalkot Tangsel.(Ari) 

 

Berita Lainnya
Leave a comment