Kota Tangerang
Beranda / Tangerang Raya / Kota Tangerang / Bikin Destinasti Wisata Baru, Arief Tebar Ribuan Ikan di Kali Sipon

Bikin Destinasti Wisata Baru, Arief Tebar Ribuan Ikan di Kali Sipon

Img20200710091726

 

TANGERANG – Sebanyak 5.000 ekor ikan air tawar konsumsi berbagai jenis ditebar Pemkot Tangerang ke Kali Sipon, Jalan Windu Karya, Jumat (10/7/2020). Upaya tersebut dilakukan guna menciptakan destinasti wisata baru dan mendongkrak jumlah kunjungan wisata di Kota Tangerang ditengah hantaman Pandemi Covid 19.

 

Walikota Tangerang Arief R Wismansyah mengatakan, seluruh ikan yang ditebar berasal dari pemijahan bagian holtikultura Dinas Ketahanan Pangan Kota Tangerang. Dimana, kawasan tersebut nantinya akan dilengkapi dengan perahu wisata. ” Ini akan menjadi ruang publik bagi masyarakat,” ujarnya ketika ditemui, Jumat (10/7/2020).

 

Disperkimtan Kota Tangerang Gandeng HAPI Beri Pelatihan Teknis Baja Ringan untuk Pekerja Konstruksi

Arief mengatakan, penambahan destinasti wisata tersebut bersaman dengan perbaikan Alun Alun yang dilakukan oleh Pemerintah Kota Tangerang (Lapangan A Yani). “Dibukanya masih lama. Tunggu kondisinya membaik, apalagi Kota Tangerang sudah mendapat zona kuning dari Pemprov Banten,” tambahnya.

 

Loading...
×
×