Untuk Kepentingan Umum

Kampanyekan Gerakan Membaca, Airin Resmikan TBM

Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany sangat konsen kepada peningkatan sumber daya manusia (SDM). Hal ini terbukti dari seringnya ia mengkampanyekan gerakan membaca. Ia pun sangat peduli dengan taman baca masyarakat. Bisa tergambar saat Airin meresmikan Taman Baca Masyarakat (TBM) ke-86, di RT 04/03, Kelurahan Buaran, Kecamatan Serpong, Minggu (4/10).

 

Dirinya surprise dengan melihat kondisi taman baca ini, di desain semenarik mungkin tentu akan menarik masyarakat untuk datang membaca.

 

“Tantangan kita sebagai orangtua tentu bagaimana anak-anak kita sebagai penerus bangsa bisa melakukan kegiatan yang positif. Saya yakin niat dari anak-anak karang taruna ini adalah bagaimana anak tumbuh bersama,melakukan kegiatan positif mengikuti perkembangan zaman. Saya berusaha dari tahun 2010,bagaimana membuat taman bacaan sebagai tempat berkumpul anak-anak kita. Sekarang kalau melihat apapun tinggal google, dulu saya masih fase datang ke perpustakaan mencari buku bacaan, maka saya berharap taman bacaan ini bisa membuat semenarik mungkin dengan memadukan teknologi sehingga anak-anak mau datang ke tamam baca,”ungkapnya.

 

Bahkan Walikota Tangsel akan memberikan wifi gratis untuk taman baca Buaran Hijau. Namun, ada syaratnya yakni penggunaan wifi ini untuk kegiatan yang positif, mencari informasi yang bermanfaat untuk diri sendiri maupun masyarakat.

 

Airin mengatakan, harus ada inovasi untuk taman bacaan ini, anak-anak hidup dengan masa dan jaman yang berbeda dengan orangtua dulu, maka harus disesuaikan dan mengukuti rambu-rambu yang berlaku.

 

Terima kasih kepada pemilik tanah yang memberikan lahan kosong ini, dijadikan civic center untuk tempat berkumpulnya anak-anak muda di Buaran ini.

“Saya berharap taman bacaan ini tidak berhenti saat peresmian saja, namun ke depannya harus lebih aktif,ada pelaksanaan kegiatan lainnya. Sehingga anak-anak mau datang ke sini. Saya juga akan interpensi dinas lainnya untuk ada pelaksanaan kegiatan di Buaran hijau ini, “imbuhnya.

Sementara Ketua Masyarakat Gemar Membaca (Magma), Herlina Mustikasari, mengungkapkan, TBM ini merupakan TBM ke -86 yang telah dibuat oleh komunitas masyarakat gemar membaca, terima kasih kepada Walikota Tangsel karena rangkaian ini merupakan TBM yang pernah didirikan Walikota sejak 2010 yang sampai sekarang masih berlanjut.

 

“Saya berharap, satu RW ada taman baca, sehingga jika ingin membaca tidak perlu dandan dulu, bisa langsung datang membaca buku,”ungkapnya.

 

TBM Buaran hijau yang telah diinisiasi oleh anak muda yang luar biasa, semoga TBM ini bisa bermanfaat dan barokah. (adv)

Berita Lainnya