Untuk Kepentingan Umum

BPTJ Resmikan Terminal Tipe A Pondok Cabe

Kepala BPTJ Bambang Prihartono memotong tumpeng saat peresmian beroperasinya terminal tipe A Pondok Cabe, Senin (31/12/2018).

Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) meresmikan pengoperasian Terminal Tipe A Pondok Cabe, Senin (31/12/2018) di Terminal Pondok Cabe, Pamulang Tangsel.

Kepala Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Bambang Prihartono mengatakan bahwa pengoperasian Terminal Pondok Cabe merupakan salah satu upaya Pemerintah dalam meningkatkan layanan angkutan umum massal bagi masyarakat. Menurutnya, diperlukan terobosan-terobosan supaya masyarakat mau beralih menggunakan angkutan umum.

”Salah satu yang bisa dilakukan adalah dengan mendekatkan layanan angkutan umum massal supaya masyarakat mudah dalam mengaksesnya”, terang Bambang.

Bambang menambahkan bahwa selain sarana berupa armada angkutan umum, prasarana seperti terminal merupakan faktor penting dalam menumbuhkan minat masyarakat untuk mau beralih dari kendaraan pribadi ke angkutan umum massal, menurutnya ada 33 PO bus Antar Kota Antar Provinsi yang siap beroperasi dari terminal Pondok Cabe menuju kota-kota di Jawa Tengah, Jawa Timur maupun Daerah Istimewa Yogyakarta, selain itu, Flag Off Bus Transjabodetabek, Terminal Pondok Cabe juga melayani trayek menuju Bandara Soekarno Hatta.

”Masyarakat Tangerang Selatan kini tidak perlu lagi menggunakan kendaraan pribadi jika ingin bepergian melalui Bandara Soekarno-Hatta, karena sudah ada 8 unit armada bus JA Connexion dengan operator DAMRI yang melayani dari terminal Pondok Cabe. Sedangkan untuk memudahkan masyarakat menuju Terminal Pondok Cabe, kita sediakan Iayanan Bus Transjabodetabek baik Reguler maupun Premium”, Jelas Bambang.

Dengan diresmikannya layanan tersebut, sebanyak masing-masing 5 armada bus dengan operator PPD mengoperasikan trayek rute Terminal Pondok Cabe menuju Senen maupun Tanah Abang dengan layanan Transjabodetabek Premium.

Selain itu, dipersiapkan pula layanan Transjabodetabek Reguler Transjakarta dengan rute Terminal Pondok Cabe Senen sebanyak 10 unit armada bus, Terminal Pondok Cabe Kampung Rambutan sejumlah 15 unit bus serta 20 unit armada bus dengan rute Terminal Pondok Cabe menuju Tosari/Bundaran HI. Sedangkan Pondok Cabe menuju Kuningan telah disiapkan armada sejumlah 10 unit bus.

Untuk Transjabodetabek Reguler dengan operator Mayasari Bakti akan melayani Pondok Cabe menuju Bekasi, Ciawi dan Cikarang dengan armada masing-masing 5 unit bus.

Terminal Pondok Cabe memiliki luas mencapai 25.995 m2 terdiri dari bangunan utama seluas 2.550 m2, Terminal Angkutan Dalam Kota seluas 1.125 m2 dan Terminal Bus Antar Kota dengan luas 2.500 m2 + 2.870 m2 serta 1.800 m2.

Berdasar pada Undang-undang Nomor 23 Tahun 2014 tentang Pemerintahan Daerah, menurut Bambang Terminal Pondok Cabe merupakan terminal tipe A yang kewenangannya dilimpahkan kepada Pemerintah Pusat dalam hal ini Kementerian Perhubungan. Mengingat keberadaanya yang berada di wilayah Jabodetabek maka kewenangan pengelolaan dialihkan kepada Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) Kementerian Perhubungan.

Hadir dalam peresmian tersebut, Wakil Walikota Tangerang Selatan, Benyamin Davnie, Ketua DPRD Kota Tangerang Selatan, Sekretaris Daerah Kota Tangerang Selatan, jajaran Dinas Perhubungan tingkat Provinsi meliputi DKI Jakarta, Jawa Barat dan Banten serta tingkat Kota/Kabupaten yang terdiri dari Kota Tangerang Selatan, Kota Depok dan Kabupaten Bogor. Hadir pula perwakilan dari operator bus serta sejumlah tokoh masyarakat setempat. (den)

Berita Lainnya