PT Indah Kiat Pulp and Paper memberikan bantuan alat pertanian hidroponik kepada Kelompok Wanita Tani (KWT) Kemangi, Perumahan Pondok Pakulonan, Keluraham Pakualam, Serpong Utara, Kota Tangsel, Rabu (24/3/2021)
Bantuan tersebut diberikan sebagai bagian Corporate Social Responsibility (CSR) atau tanggung jawab sosial perusahaan kepada masyarakat.
Lili Yulia, Humas CSR PT Indah Kiat Pulp and Paper (IKPP) mengatakan, untuk membantu pertanian berbasis warga tersebut, pihaknya memberikan bantuan dua unit alat hidroponik, dengan kapasitas tanam hingga 1000 lubang.
Selain itu, kata Yuli, pihaknya juga memberikan pelatihan kepada warga dan juga mengajak KWT Kemangi ke Serua Farm yang menjadi tempat percontohan pertanian dengan tehnik hidroponik.
“Hari ini kami turunkan bantuan dua unit alat hidroponik. Satu unit ada yang bisa 320 lubang tanam dan satu lagi 1.000 lubang tanam. Terus kami juga kerjasama dengan pendamping kita yaitu Serua Farm yang ahli pertanian hidroponik,” katanya.
Dengan adanya dorongan dari PT IKPP, Yuli menuturkan, dapat menambah semangat seluruh anggota KWT Kemangi dan juga mampu bertanggung jawab agar bisa lebih berkembang lagi.
“KWT Kemangi ini adalah salah satu dari delapan lokasi pertanian hydroponik yang dibina oleh Indah Kiat yang bisa dikatakan berhasil. jika mereka sudah mandiri, sudah tidak bergantung lagi dengan kami, itu jadi kebanggaan untuk kami,” pungkasnya. (ari)