Untuk Kepentingan Umum

Hujan Es Disertai Petir dan Angin Kencang, Warga Langsung Kumandangkan Adzan

RESPUBLIKA.ID – Hujan es disertai petir dan angin kencang melanda Kota Tangsel, Senin (14/3/2022) sore.

Cuaca ekstrim tersebut terjadi di beberapa wilayah di Kota bertajuk Cerdas, Modern dan Religius.

Seperti dikatakan Aam (39), warga Kelurahan Setu, Kecamatan Setu, Kota Tangsel. Kata dia, hujan es yang melanda wilayahnya terjadi sekira pukul 15:30 WIB.

Kata dia, warga yang sedang berada di dalam rumah langsung keluar dan melihat langsung fenomena alam yang terjadi.

“Iya betul tadi ujan es, kejadian abis Ashar,” kata Aam saat dihubungi Respublika.id.

Hal senada juga dikatakan warga kampung Cadas Mapar, Setu, Kota Tangsel, Nani (56).

Dia mengaku terkejut dengan hujan disertai angin kencang serta petir yang terjadi hari ini.

Pasalnya, sebelum kejadian tersebut terjadi, cuaca di sekitar wilayahnya terlihat cukup panas, tak ada tanda-tanda turunnya hujan.

“Ada 5 menit mah lebih, anginnya kenceng banget, padahal sebelumnya panas,” ungkap Nani.

Selain itu, Nani menambahkan, dirinya pun terkejut akibat bunyi ‘pletak pletuk, yang terdengar dari atap rumahnya.

Melihat kondisi cuaca semakin parah, sontak Nani langsung mengumandangkan Adzan bersama keluarga.

“Saya langsung keluar adzan dan iqomat. Bunyi pletak pletuk di atas genteng, engga taunya hujan es, ukuranya segede-gede pil,” pungkasnya. (Ari)

Berita Lainnya
Leave a comment