
Ribuan relawan pendukung calon presiden dan wakil presiden nomor urut 01 memadati area sekitar Sunburst BSD, Serpong, Tangerang Selatan, Minggu (3/3/2019).
Meski hujan deras mengguyur Tangerang Selatan, namun para relawan tetap berantusias mengikuti jalan sehat yang dibuka langsung oleh Calon Wakil Presiden Ma’ruf Amin.
“Hari ini Tangsel (Tangerang Selatan) berkumpul di BSD, untuk apa, untuk jalan sehat. Supaya Indonesia menjadi Indonesia sehat, supaya Indonesia cerdas, supaya Indonesia produktif, supaya Indonesia berakhlakul karimah,” kata Ma’ruf Amin sebelum membuka acara.
Ma’ruf juga mengingatkan tentang pentingnya berpikir optimis, terutama mengenai masa depan bangsa Indonesia.
“Indonesia optimis maju dan kuat, betul. Indonesia tidak akan bubar, betul. Indonesia tidak akan punah, Indonesia pasti hebat, Indonesia pasti jaya,” ujarnya.
Jalan sehat itu dilakukan mulai dari Sunburst BSD hingga BSD Plaza dan memutar kembali ke Sunburst BSD.
Dewan Pengarah Tim Kampanye Daerah Benyamin Davnie menerangkan, acara ini adalah bentuk dari kesiapan para relawan di Tangerang Selatan.
Bahkan relawan di luar Tangerang Selatan pun ikut meramaikan acara jalan sehat ini.
“Ini menunjukan mereka betul-betul siap menunaikan amanahnya, jalan sehat ini sudah direncanakan, partisipasi semua warga tangerang selatan,” katanya.
“Tapi saya juga dengar ada partisipasi dari warga yang lain dari kabupaten tangerang, kota tangerang dan lain lain,” lanjut Benyamin.
Relawan yang tergabung dalam Komunitas Milenial Ma’ruf Amin for Indonesia (KAMI) yakin dapat menggaet kaum milenial dan mendulang suara sampai 70% di Provinsi Banten.
“Target kami suara di Banten tembus 70 persen, itu suara milenial. Karena kami akan agendakan banyak kegiatan dan program yang melibatkan kalangan anak-anak muda milenial,” ujar Ketua KAMI, Agus Priyanto. (den)