Untuk Kepentingan Umum

Duet Benyamin- Pilar Resmi Daftar Balon Kontestan Pilkada Tangsel

Duet Benyamin Davnie – Pilar Saga Ichsan resmi mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon (Balon) kontestan Pilkada Tangsel 2020, Sabtu (5/9/2020).

Kedatangannya ke Kantor KPUD Tangsel bersama pengurus partai pengusung disambut ratusan pendukungnya sambil meneriakan yel-yel ‘Ben-Pilar harus menang’.

“Sore hari ini saya Benyamin Davnie bersama Pilar Saga Ichsan menyampaikan berkas pendaftaran kepada KPU untuk mengikuti pemilihan Walikota yang akan diselenggarakan beberapa bulan lagi. Alhamdulillah dalam kesempatan ini verifikasi yang sudah dilakukan oleh KPU menyatakan bahwa berkas kami lengkap,” kata pria yang akrab di sapa Bang Ben.

Ben mengatakan, usai berkas pendaftaran miliknya dinyatakan lengkap oleh KPU, pihaknya akan mengikuti tes kesehatan yang akan dilakukan di RSUD Kabupaten Tangerang.

“Setelah pendaftaran selesai akan ditindaklanjuti dengan pemeriksaan kesehatan di RSUD Kabupaten Tangerang,” ungkapnya.

Pada Pilkada 2020 ini, Ben menamakan koalisinya dengan nama ‘koalisi rumah kita bersama, dengan perolehan 10 kursi parlemen dari Partai Golkar. Sementara, partai pendukung di dalam koalisi tersebut terdiri dari PPP, Gelora dan PBB. (ari)

Berita Lainnya
Leave a comment